Traill for Work and Fun! | Bike for Adventure | Life for Enduro, Enduro for Life | You Can Go Fast, I can Go Anywhere | Dunia ini luas bro... dan lo cuma di zona nyaman doang? |
Coba deh nikmati keindahan ciptaan Tuhan di belahan dunia yang lain | Indonesia itu luas, pemandangannya juga indah, sayang kalo cuma berdiam diri di rumah.

Tuesday 5 August 2014

Modif Oneway Kaze untuk KLX

MODIFIKASI ONEWAY KAZE UNTUK KLX150

Clutch-oneway Kaze sebenarnya tidak PNP di piringan oneway ori KLX150. Ini karena oneway kaze memiliki “bibir” yang diameternya lebih besar 1–2 mm daripada lingkaran piringan oneway ori KLX. Pemasangan tanpa modifikasi atau memaksa oneway Kaze untuk masuk ke dalam piringan oneway ori KLX akan menyebabkan oneway Kaze rusak, menyebabkan bunyi gesekan besi saat starter, dan umur komponen yang pendek. Perhatikan gambar oneway Kaze berikut


Ø Tanda panah menunjukkan bagian oneway yang memiliki “tanda panah hitam”.
Ø “Pelor” oneway dilepas semua sebelum dipapas agar tidak terpapas saat memapas tepi “bibir” oneway (perhatikan susunan “pelor” tersebut sebelum dilepas).
Ø Tepi “bibir” oneway yang berlawanan dengan bagian yang memiliki “tanda panah hitam” yang digerinda/dipapas sedikit demi sedikit dengan gerinda listrik yang biasa digunakan untuk memotong keramik (jangan terlalu banyak agar tidak loss) agar bisa masuk ke piringan oneway ori KLX. Pemapasan dilakukan sedikit demi sedikit sembari dicoba atau dicocokkan ke piringan oneway ori KLX. Jangan terlalu banyak juga memapas tepi “bibir” oneway Kaze.
Ø Setelah pemapasan tepi “bibir” dirasa cukup, “pelor” oneway dirangkai kembali seperti semula. Bersihkan dengan direndam bensin dan ditiup dengan angin bertekanan (dari kompresor) untuk menghilangkan guram-guram bekas pemapasan.
Ø Masukkan oneway Kaze ke piringan oneway ori KLX tanpa harus dipaksa setelah dipapas.
Ø Oneway dipasang di mana bagian yang memiliki “tanda panah hitam” menghadap ke arah magnet. Perhatikan gambar berikut

Ø Perbandingan antara oneway ori KLX dan modifikasi dengan menggunakan oneway Kaze (untuk KLX)
Ø Kedua oneway yang dilihat pembaca menghadap ke arah magnet (di mana arah menghadap pembaca/muka kertas adalah arah magnet).

Ø Tanda panah menunjukkan bagian oneway Kaze yang memiliki “tanda panah hitam” (bagian ini tidak boleh terbalik karena akan mengalami gaya tolak-menolak dengan magnet (dalam prinsip gaya kutub magnet).


https://www.facebook.com/groups/klxindonesia/10154242235690650/

3 comments: